RSUD Porsea Siap Dukung F1 Power Boat di Danau Toba
Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Porsea, Kabupaten Toba siap mendukung dan mensukseskan event internasional F1 Power Boat (F1H2O) yang akan berlangsung di Balige, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara, pada 24 -26 Februari 2023 mendatang.
Baca juga:
Sipardalan News: Event Internasional F1H20, Kasubbid Penmas Polda Sumut Kunjungi Dinas Kominfo Toba
Demikian disampaikan Direktur RSUD Porsea, dr Tommy Siahaan kepada wartawan di ruang kerjanya, Senin (16/1) terkait kesiapan dari RSUD Porsea mendukung event yang baru pertama kalinya digelar di Indonesia dan Danau Toba ini.
"RSUD Porsea dihunjuk sebagai rumah sakit rujukan untuk kegiatan F1H2O. Tapi disini kami juga mempersiapkan diri baik sarana prasarana dan seluruh SDM," terang mantan Kapus UPT Laguboti ini.
Dikatakannya, Tim dari InJurney sudah berkunjung ke rumah sakit milik pemerintah Kabupaten Toba ini. Dan mereka.sudah melihat situasi keseluruhan layanan di rumah sakit ini. Baik dari segi sumber daya manusianya sesuai kebutuhan.
"Kami juga sudah menyampaikan berbagai kebutuhan untuk mendukung event ini. Seluruh kebutuhan itu sudah kita sampaikan melalui Dinas kesehatan Toba untuk segera ditindaklanjuti. Namun untuk kesiapan kami, ini kami siap untuk mensukseskan F1 H2O," tandasnya.
Atas kunjungan dari Tim InJurney ke rumah sakit ini, mereka melihat kesiapan UGD, ICU dan unit penunjang seperti CT Scan, radiologi dan ruang rawatan. Rumah sakit diminta harus menyediakan ruang VIP. "Ada kebutuhan yang harus dilengkapi seperti ambulance, ventilator dan ruang VIP," urainya.
Selain itu, ada sejumlah tambahan dan masukan dari InJurney dan harus siapkan. Seperti dokter spesialis anastesi, bedah dan jantung. Dimana sesuai dengan peruntukkannya, selain ada di UGD, akan ada juga di lokasi yang menjadi lokasi event, pungkasnya.
Komentar
Posting Komentar