Sipardalan News: Masyarakat Simalungun Atas Harapkan Pembangunan SPBU

 

Masyarakat Simalungun Atas Harapkan Pembangunan SPBU

Masyarakat Kabupaten Simalungun bagian atas (Kecamatan Purba, Haranggaol, Silimakuta, Dolok Silau dan Pematang Silimahuta) mengharapkan pembangunan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU). Pasalnya, tidak ada SPBU di daerah itu.

Baca juga:

Sipardalan RSUD Porsea Siap Dukung F1 Power Boat di Danau Toba


"Tidak ada SPBU di sini, sehingga masyarakat terpaksa beli BBM harga eceran. Pertalite Rp 12.000 per liter dan solar Rp 9.000 hingga Rp 10.000 per liter. Sangat mahal," kata Rudi Purba, seorang warga Kecamatan Purba, Kamis (19/1).

Menurutnya, tidak adanya SPBU di daerah itu membuat masyarakat harus mengeluarkan biaya yang lebih besar untuk mendapatkan solar dan pertalite yang merupakan bahan bakar subsidi dari pemerintah.

"Oleh karenanya, kami berharap kepada pihak terkait membangun SPBU di daerah itu, agar masyarakat dapat memperoleh BBM sesuai harga yang ditetapkan pemerintah," harap Rudi.

Hal serupa dikatakan warga lain, di antaranya Jasiman Purba dan Rinson Haloho. Disebut, di wilayah itu sangat dibutuhkan SPBU untuk menjaga ketersediaan pasokan dan kestabilan harga BBM.

"Oleh karenanya, kami berharap kepada Pertamina agar membangun SPBU di wilayah tersebut supaya masyarakat bisa mendapatkan BBM dengan harga normal, sehingga warga merasakan pelayanan pemerintah yang sesungguhnya," harap Jasiman.

sumber: hariansib

Komentar