Sipardalan News: Pasangan Anies - AHY Aspirasi Terkuat Warga DKI Pilpres 2024 Menurut Data Indostrategic
Pasangan Anies - AHY Aspirasi Terkuat Warga DKI Pilpres 2024 Menurut Data Indostrategic
Nama Anies Baswedan dan Agus Harimurti Yudhoyono (AHY)
disebut menjadi aspirasi terkuat warga DKI Jakarta sebagai pasangan
Capres-Cawapres menuju kontestasi Pilpres 2024 mendatang. Hal ini berdasarkan
hasil survei Institute for Democracy and Strategic Affairs (Indostrategic)
mengenai evaluasi Kinerja Pemerintah Provinsi DKI Jakarta di bawah kepemimpinan
Anies Baswedan (2017-2022) dan dampaknya terhadap arah perilaku politik warga
Jakarta menuju Pemilu 2024.
Baca juga:
Sipardalan News: Kunjungi Medan, Anies Baswedan Berdialog Dengan PGI Sumut
Dalam simulasi tiga pasang Capres-Cawapres, pasangan
Anies-AHY unggul signifikan di angka 51,6 persen, disusul Ganjar-Erick 29,1
persen, dan Prabowo-Muhaimin 10,4 persen. Berdasarkan
simulasi tiga pasang Capres-Cawapres, pasangan Anies-AHY mendapatkan dukungan
besar dari basis Demokrat (72,3 persen), Gerindra (50,4 persen), Golkar (50
persen), Nasdem (73,6 persen), PAN (55 persen), PKB (47,8 persen), PKS (81,6
persen), PPP (68,6 persen).
Adapun Ganjar-Erick didukung kuat oleh pemilih PDIP
(68,6 persen), Perindo (64,7 persen), dan PSI (73,9 persen). Sedangkan pasangan
Prabowo-Muhaimin memperoleh dukungan yang relatif merata. Sementara itu, jika
simulasi dua pasangan Capres-Cawapres, pasangan Anies-AHY juga unggul (57
persen) jika berhadapan dengan Ganjar-Erick (34,4%).
Hasil survei menunjukkan Anies-AHY juga unggul telak
(61,7 persen) jika berhadapan dengan Prabowo-Muhaimin (22,3 persen). Berdasarkan hasil penghitungan cross-tabulasi, pendukung
partai-partai politik nasional di DKI Jakarta juga cukup banyak yang berlabuh
mendukung Anies sebagai Capres 2024. Misalnya, pendukung Gerindra (39,2
persen), Golkar (35,2 persen), Nasdem (62,3 persen), PKS (70,8 persen), PAN (55
persen ), Demokrat (66,3 persen).
"Basis dukungan Prabowo di internal pemilih
Gerindra DKI Jakarta sendiri tampak tercecer di peringkat kedua (31,2 persen)
di bawah Anies Baswedan. Adapun pendukung Ganjar mayoritas dari PDIP (54,3
persen) dan PSI (26,1 persen)," demikian hasil survei Indostrategic.
Komentar
Posting Komentar