Sipardalan News: Pemandu Wisata Diminta Beri Kenyamanan Bagi Wisatawan di Even F1H20

 

Pemandu Wisata Diminta Beri Kenyamanan Bagi Wisatawan di Even F1H20

Kolaborasi Personel Polsek Parapat dan para pemuda pemandu wisata dalam mengikuti rapat koordinasi (Rakor) di Polsek Parapat. Hal bersama-sama dilakukan dalam menciptakan kenyamanan kepada wisatawan dalam mendukung F1H20. 

Rapat dilaksanakan di Parapat Kecamatan Girsang Sipanganbolon Simalungun, Senin (13/2). Dalam rapat koordinasi tersebut, Kapolsek Parapat AKP Jonni Silalahi didamping Danramil 11 Parapat, Kapten Inf Ricad Pasaribu mengajak para pemandu wisata agar memberi rasa nyaman pada wisatawan untuk mendukung even F1H2O.

"Kita meminta, supaya para pemandu wisata menciptakan situasi yang kondusif dan melayani para pengunjung secara maksimal," katanya.

Jonni juga mengimbau para pemandu wisata melengkapi identitas dan memberikan informasi yang jelas sesuai yang dipertanyakan para tamu.

Mewakili pemandu wisata, L Sirait meminta Dinas Pariwisata Simalungun memfasilitasi tempat untuk pemandu wisata sehingga dapat dikoordinir untuk memandu para tamu ke lokasi yang diinginkan."Kita siap memandu para tamu," ujarnya.

Sementara itu, Lurah Parapat menyampaikan, permohonan dan hasil rapat koordinasi dengan para pemandu wisata akan disampaikan kepada Dinas Pariwisata Simalungun untuk mendukung F1H20 demi kemajuan kepariwisataan di Parapat.

Komentar